
Dalapuli (5/04/2019). Pemerintah Desa Dalapuli dalam hal ini TP-PKK Desa Dalapuli menerima kunjungan Tim Verifikasi Lapangan Penilaian Lomba Perilaku Hidup Bersih Sehat (PHBS) Tingkat Nasional dan Lomba Hatinya PKK tingkat Provinsi Sulawesi Utara bertempat di Sekretariat TP-PKK Desa Dalapuli.
Kunjungan ini dihadiri langsung oleh Ketua Tim Verifikasi Lapangan Penilaian Lomba PHBS Ny. Rahmawati Amanullah (Wakil Ketua Pokja IV TP PKK Pusat), serta Penyuluh Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan RI Bayu Adji, SE, MSc, PH.
Kunjungan tersebut merupakan rangkaian tahapan seleksi administrasi, ada 6 Desa yang masuk dalam nominasi terbaik tingkat Nasional, dimana Desa Dalapuli Kecamatan Pinogaluman menjadi salah satu pesertanya. Hasil verifikasi lapangan ini akan diumumkan pada peringatan Hari Keluarga Nasional Ke XXVI Tahun 2019 di Kalimantan Selatan.
Kegiatan penilaian ini dilaksanakan dengan kriteria penilaian meliputi persalinan ditolong tenaga kesehatan, memberi bayi ASI ekslusif, menimbang balita setiap bulan, menggunakan air bersih, mencuci tangan, menggunakan jamban sehat, memberantas jentik nyamuk, mengkonsumsi buah dan sayur, melakukan aktivitas fisik, serta tidak merokok didalam rumah yang termasuk dalam 10 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).
Turut hadir dalam kunjungan ini Ketua TP-PKK Ny. Drs. Hj. Ainun Pontoh-Talibo bersama rombangan dan perwakilan TP-PKK Provinsi Sulawesi Utara, para pimpinan SKPD Kab. Bolaang Mongondow Utara, Camat, Sangadi se-Pinogaluman, TP-PKK se-Pinogaluman, dan masyarkat Desa Dalapuli. (SHT)


